Pilarinformasi.com, Palembang– PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangkitan Sumatera Bagian Selatan telah menggelar kegiatan Pelatihan Kepemimpinan yang dilanjutkan dengan Pelantikan Pengurus Dewan Pimpinan Nasional Serikat Pekerja PT PLN (Persero) Indonesia Periode 2022-2026.
Acara dipusatkan di Ruang Auditorium ex. PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangkitan Sumatera Bagian Selatan, di Jalan Demang Lebar Daun No.375 Simpang Pakjo, Palembang 30128, Selasa (30/5/23).
Pelantikan yang digelar berdasarkan ketentuan dengan telah diterbitkannya Surat Keputusan Ketua Umum Serikat Pekerja PT PLN (Persero) Indonesia Nomor: KEP.001/KETUM/SP-PLN-INDONESIA/V/2023 tanggal 11 Mei 2023 tentang Perubahan Susunan Pengurus Dewan Pimpinan Nasional Serikat Pekerja PT PLN (Persero) Indonesia periode 2022-2026.
Demikian disampaikan Herman Zen kepada media ini disela kegiatan. Dikatakanya bahwa sebelum dilantik, para pengurus telah diberikan pembekalan Pelatihan Kepemimpinan dengan tema “Wujudkan tata nilai akhlak dalam menjalankan hubungan industrial untuk kemajuan perusahaan dan menyongsong Kebangkitan Nasional Indonesia”.
“Adapun tujuan pelatihan tersebut adalah untuk memberikan pemahaman tentang sejarah berdirinya Serikat Pekerja PT PLN (Persero) Indonesia, meningkatkan nilai-nilai akhlak peserta agar menjunjung tinggi Pancasila dan UUD 1945 dalam menjalankan Garis-Garis Besar Haluan Organisasi (GBHO), “kata Herman Zen.
Sambungnya, kemudian tujuan kegiatan ini guna memupuk semangat solidaritas dan silaturahmi antara pekerja atau buruh dengan pemerintah, manajemen dan masyarakat umum dengan mengacu pada regulasi Penyelesaian Perselisihan Hubungan Industrial.
“Juga membangun karakter aktivis Serikat Pekerja/Serikat Buruh yang kritis terhadap Kebijakan Publik, diantaranya berani dalam menyampaikan pendapat di muka umum (Unjuk Rasa) dan mogok kerja serta mengembangkan kreativitas dan inovasi dalam menghadapi tantangan Revolusi Industri 4.0, juga kritis terhadap pengesahan Kebijakan Holding Sub Holding PT PLN (Persero) yang patut diduga bertentangan dengan Putusan MK No.111/PUU-XIII/2015, “urai Herman Zen.
Diakhir acara, Herman Zen mengucapkan selamat bertugas kepada para pengurus Dewan Pimpinan Nasional Serikat Pekerja PT PLN (Persero) Indonesia Periode 2022-2026 yang baru dilantik. “Semoga dapat mengemban amanah dengan sebaik-baiknya, “tutupnya. (red)