Djakfar Shodiq Jadi Orang Pertama Ambil Formulir Pendaftaran Bakal Calon Bupati OKI

  • Whatsapp

Pilarinformasi.com, OKI- Mantan Bupati OKI HM. Djakfar Shodiq menjadi orang pertama yang mengambil formulir pendaftaran bakal calon bupati OKI Periode 2024-2029 di dua markas Partai besar yakni DPD II Partai Golkar dan DPC PDI- Perjuangan Kabupaten OKI, Senin (22/04/2024).

Djakfar Shodiq didampingi istri Hj. Siti Rohani Djakfar Shodiq dan sejumlah pengurus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), tiba di Kantor DPD II Partai Golkar Kabupaten OKI di Jalan Darna Jambi, Kelurahan Sukadana Kecamatan Kayuagung, Kabupaten OKI.

Kedatangannya disambut baik Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten OKI Bakri Tarmusi, SE berserta jajaran pengurus partai di ruang rapat Partai Golkar OKI.

Dihadapan Bakal Calon Bupati HM. Djakfar Shodiq dan pengurus PKB, Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten OKI, Bakri Tarmusi, SE mengatakan mulai membuka pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil bupati OKI terhitung hari ini Senin 22 April 2024.

“Kita secara singkat waktu membuka pendaftaran, hanya 3 hari mulai hari ini. Hal ini mengingat dalam waktu dekat Partai Golkar akan mengadakan survey dan kegiatan lainnya, “kata Bakri Tarmusi.

Jadi dalam hal ini menurut dia, untuk pengambilan formulir bagi bakal calon, makin cepat makin baik.

Sementara saat diwawancarai usai pengambilan formulir, HM. Djakfar Shodiq mengaku sengaja mengambil formulir lebih awal dengan alasan ingin menunjukkan dirinya sebagai kader PKB yang bisa memberi contoh baik. Meski disamping itu dia juga mengaku sebelumnya pernah menjadi kader Partai Golkar.

“Karena sebagai kader yang baik dan mengingat banyak keputusan yang selaras, maka kita sengaja mengambil formulir lebih awal. Selanjutnya kita akan segera mengembalikan formulir pendaftaran setelah melengkapi semua persyaratan administrasinya, ” kata eks Bupati OKI itu.

Ditanya mengenai pasangan sebagai bakal calon wakil bupati, Shodiq mengaku tidak menutup kemungkinan akan berkoalisi. Hanya saja, siapa yang akan dia gandeng untuk berkoalisi dirinya tidak bisa menentukan.

“Saya hanya ingin menyampaikan itikad baiknya kepada masyarakat OKI untuk bersama membangun Kabupaten OKI agar lebih sejahtera, “katanya seraya mohon izin akan melanjutkan pengambilan formulir pendaftaran di Kantor DPC PDI- Perjuangan. (Febri)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *