Dinas Pendidikan Ogan Ilir Gelar Hasil Karya Untuk Lima Sekolah Dasar Negeri

  • Whatsapp

Pilarinformasi.com, Ogan Ilir– Melalui Lima Sekolah Tingkat Dasar Negeri, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Ogan Ilir menggelar Hasil Karya P5 untuk Sekolah- sekolah Penggerak dalam angkatan 3, yang berlangsung SDN 25 Indralaya, Kamis (25/4/24).

Di Kabupaten Ogan Ilir terdapat lima sekolah penggerak yaitu SDN 25 Indralaya kepala sekolahnya Nuraini, SDN 2 pemulutan kepala sekolahnya Syukri, SDN 6 Rambang Kuang kepala sekolahnya Hazimah, SDN 3 Tanjung Batu kepala sekolahnya Romi Irawan, dan SD 07 Indralaya Utara kepala sekolahnya Mursidati.

Mengawali Acara ini Sayadi, Kadisdik Ogan Ilir lakukan peninjauan stand pameran dari 5 sekolah penggerak yg ada di Kabupaten OI.

Lebih awal ketua panitia Hazimah dari SDN 6 Rambang Kuang dalam laporannya antara lain mengatakan,
5 sekolah penggerak melalui pendampingan kwalitatif, untuk penguatan SDM disekolah terutama penguataan tenaga pengajar melalui bimtek.

“Sekolah penggerak ini untuk melaksanakan digitalisasi sesederhana mungkin, dalam kegiatan pembelajaran, sekarang menghalalkan siswa membawa HP tapi untuk kepentingan giat serta pembelajaran disekolah,”katanya.

Dikatakannya, Melalui P5 ini, para murid bisa memperoleh ilmu dan pengalaman serta untuk menerapkan nilai nilai luhur dan dapat menjadi pemimpin yang bijaksana untuk kedepannya.

Sementara Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan OI, Sayadi pada kesempatan tersebut mengapresiasi kepada 5 sekolah yang melaksanakan gelar karya dan utamanya memberikan ucapan terima kasih kepada para murid dan siswa yang telah mempersembahkan karya karya terbaiknya.

“Dengan Gelar karya ini, semua harapan yang sudah dilaksanakan dari lima sekolah dapat di contoh sekolah lain yang ada dalam wilayah kabupaten OI, dan ilmu yang didapat dapat berbagi serta diimbaskan untuk sekolah – sekolah yang lain”,Ucapnya.

Lanjut Sayadi, menjadi sekolah penggerak tidaklah mudah, dari sekian sekolah hanya 5 sekolah di OI yang mendapat dan ditetapkan sebagai sekolah penggerak.

“Kepada pelaksana sekolah penggerak, teruslah bergerak, belajar dan berbagi, semoga program sekolah penggerak ini akan terus memberikan dampak positif bagi dunia pendidikan khususnya di Kabupaten OI”, Tandasnya.

Terpisah Kepala Sekolah SDN 25 Indralaya Nuraini S.Pd, mengaku sangat bersyukur bahwa, pelaksanaan gelar karya P5 bisa berjalan lancar. Kegiatan ini dimaksudkan sebagai puncak perayaan beberapa kegiatan project yang sudah dilaksanakan peserta didik selama satu semester di tahun ajaran 2023/2024.

Hadir juga pada acara tersebut Kepala badan. Penjamin mutu pendidikan provinsi Sumatera Selatan yang diwakili Danang Dhaniswara Sholihin, kepala balai guru penggerak provinsi Sumsel Ohorella Erma.

Laporan Reporter : Herman Zen

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *