Pilarinformasi.com, PALI – Jelang arus mudik tahun baru 2026, Dinas Perhubungan (Dishub) Penukal abab Lematang Ilir (PALI) terus melakukan persiapan secara matang. Terkini, Dishub PALI saja melakukan pemasangan Rambu Pendahulu Petunjuk Jalan (RPPJ) di beberapa titik lokasi strategis.
Kepala Dishub PALI Kartika Sari S.Kom. menuturkan, pemasangan RPPJ telah menjadi agenda persiapan rutin bersama staf dan kelurahan talang ubi barat yang diselenggarakan untuk menyambut arus mudik tahun baru 2026 di PALI,
Pemasangan RPPJ menyasar beberapa titik lokasi strategis disepanjang jalur mudik dari Palembang Menuju Kota Lubuk linggau,
“Kami baru saja melaksanakan salah satu persiapan rutin menjelang mudik lebaran, dibantu para petugas kepolisian tadi, kami telah memasang rambu penunjuk jalan yang bisa dimanfaatkan para pemudik yang melintas di kota PALI, Rabu 31/12/2025,
Ia melanjutkan, pemasangan RPPJ dilakukan sebagai penunjuk arah yang bisa dimanfaatkan para pemudik yang melintas di Kota PALI,. Hal ini membuat para pemudik dapat melakukan perjalanan secara aman dan nyaman.
“Kami menilai pemasangan rambu penunjuk jalan ini mempunyai banyak manfaat yang membantu pelayanan para pemudik seperti memperlancar arus lalu lintas, menghindari kecelakaan, serta menghindari risiko sesat atau salah jalan,” tuturnya
Selain itu, Dishub PALI juga telah melakukan persiapan lainnya, seperti melakukan uji kelayakan angkutan (ramp check) sampai menerjunkan petugas untuk membantu pengamanan dan pelayanan di posko mudik yang mulai dibangun di Kabupaten PALI.






