HM Toha Tohet Resmi Pimpin DMI Musi Banyuasin Target Makmurkan 2.200 Masjid

Pilarinformasi,com MUBA – H. M. Toha Tohet, SH resmi dilantik sebagai Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Musi Banyuasin (MUBA) periode 2025–2030. Pelantikan Pengurus Daerah DMI MUBA juga turut dihadiri Forkompinda Muba, Rabu (3/12/2025).

Dalam struktur kepengurusan, Majelis Fajar diamanahkan kepada KH Abdul Hadi, CH, sementara Sekretaris DMI MUBA dijabat Dr. H. Opi Palopi, MA. Acara pelantikan juga dihadiri Ketua Wilayah DMI Sumsel untuk Kabupaten Muba, Edi Herianto, SH.

Sekretaris DMI MUBA, Dr. H. Opi Palopi, MA dalam sambutannya menyampaikan bahwa jumlah masjid di Musi Banyuasin saat ini mencapai 2.200 masjid. Dia berharap pelantikan ini untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan masyarakat Muba.

“Kami mengajak seluruh jamaah dan masyarakat untuk bersama-sama menyisihkan sebagian rezeki membantu saudara-saudara kita yang terdampak bencana di Aceh, Sumbar, dan Sumut,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Umum DMI MUBA sekaligus Bupati Muba, H. M. Toha Tohet, SH, mengucapkan selamat datang kepada Ketua Umum DMI Sumsel KH Bukhari, MA dan Wakil Ketum DMI Pusat KH Imam Daruqutni yang hadir dalam agenda pelantikan tersebut.

Dalam amanatnya, Toha Tohet mengucapkan selamat kepada seluruh pengurus DMI MUBA yang baru dilantik dan menyebut momen ini bertepatan dengan peringatan Hari Santri Nasional 2025.

“Pelantikan ini menjadi momentum untuk meningkatkan keimanan, ketakwaan, dan akhlakul karimah di Bumi Serasan Sekate,” ujarnya.

Dia juga berpesan kepada seluruh pengurus agar menjadi teladan bagi umat serta aktif memakmurkan masjid di seluruh wilayah Muba.

“Para santri adalah generasi penerus. Jagalah moralitas untuk masa depan, dengan niat mengharap ridho Allah SWT. Semoga Allah senantiasa membimbing kita ke jalan yang benar,” tutupnya. (Pinggo)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *