Dinas PPPAPPKB Ogan Ilir Adakan Rapat Koordinasi Gugus Tugas KLA dan Penyusunan RAD 2025

  • Whatsapp

Pilarinformasi.com, Ogan Ilir- Rapat koordinasi KLA (Kabupaten Layak Anak) dan RAD (Rencana Aksi Daerah ) tahun 2025, Dinas PPPAPPKB (Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak serta Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana) kabupaten Ogan Ilir, bertujuan untuk mewujudkan bentuk Verifikasi dan Penyusunan Rencana.

Acara tersebut dihadiri dan dibuka langsung oleh Sekda Ogan Ilir H Mukhsin Abdullah ST MM MT.

Rapat koordinasi itu dilaksanakan di Ruang Rapat Pertemuan Dinas PPPAPPKB Kabupaten Ogan Ilir dan dihadiri oleh seluruh Peserta KLA Anggota Gugus Tugas Kabupaten Ogan Ilir beserta Operator diseluruh OPD kabupaten Ogan Ilir, Kamis (13/02).

Hj Husnidayati S Sos Msi, Kepala Dinas PPPAPPKB Kabupaten Ogan Ilir dalam sambutannya mengatakan Pemerintah melalui Kementerian Pemberdayaan Perempuan telah melakukan Evaluasi dan Agenda KLA tahun 2025, tujuannya adalah agar semua pihak dapat Mendukung dan Bersinergi de/ngan Pemerintah.

Lanjut Hj Husnidayati S Sos Msi, adapun hasil Evaluasi Mandiri KLA tahun 2024 mencapai 770.36, ini sudah mencapai Target bahkan melebihi batas dari pencapaian target 1000, untuk itu melalui Dinas PPPAPPKB Kabupaten Ogan Ilir.

“Kami berharap bisa bekerjasama dengan semua pihak, baik itu para OPD, Instansi/ Lembaga Sektor, Satuan Pendidikan Ramah Anak ( Disdik), Ponpes Ramah Anak ( Kemenag), Pelayanan Ramah Anak Di Puskesmas (Dinkes), Ruang Bermain Ramah Anak, Ruang Terbuka Hijau ( Dispora, DLH, PU), Zona Aman Selamat Sekolah ( Dishub), Pusat Informasi Sahabat Anak ( Perpustakaan dan Kominfo), KTR Ruang Menyusui Difasilitas Umum ( Dinkes, Pol PP), serta seluruh Layanan Ramah Anak lainnya”, Katanya.

“Sehingga Dukungan dan Kerjasama ini bisa terjadi untuk kedepannya, agar lebih cepat dan bisa terverifikasi, dalam mempertahankan atau meningkatkan Nilai dan Jumlah Data indikator tahun ini dan tahun – tahun berikutnya”, jelas Hj Husnidayati. (Herman)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *